Barcelona FC berhasil menaklukkan Arsenal dalam Turnamen Joan Gamper 2019, di Stadion Camp Nou, Barcelona pada Senin (5/8/2019) dini hari tadi dengan skor 2-1.
Di babak pertama, Arsenal lebih dulu memimpin dengan staf gol yang berhasil dilesatkan ke gawang Barcelona FC. Pada saat laga berjalan 36 menit, tendangan spektakuler dari Pierre-Emerick Aubameyang berhasil membobol gawang Blaugrana dan merubah skor menjadi 1-0 keunggulan Arsenal.
Barcelona FC akhirnya bangkit usai turun minum. Di babak kedua, Barcelona yang tertinggal satu gol terus mencoba menekan pertahanan Arsenal. Barcelona yang terus melancarkan serangan mengakibatkan lirik pertahanan Arsenal tampak gerogi.
Di menit ke 69, Bek Meriam London, Ainsley Maitland-Niles melakukan kesalahan fatal. Pemain muda yang bermaksud melakukan backpass, justru mengecoh penjaga gawang Arsenal, Brend Leno. Hingga akhirnya bola menggelinding masuk ke gawang sendiri dan mengubah skor menjadi 1-1.
Skor imbang membuat keduanya manikkan tempo permainan. Hingga jelang laga berakhir, striker Barcelona, Luis Suarez membuat Stadion Kamp Nou bergemuruh.
Pemain yang juga memperkuat Timnas Uruguay tersebut berhasil membalikkan keunggulan setelah menerima umpan manis dari Sergi Roberto dan merubah skor menjadi 2-1 untuk keunggulan Barcelona. Gol yang dicetak Suarez menjadi gol terakhir dalam laga tersebut dan 2-1 bertahan hingga wasit meniup peluit.
Dengan kemenangan ini, Barcelona berhasil meraih gelar Joan Gamper Trophy 2019.
Susunan Pemain
Barcelona: Neto; Semedo, Jordi Alba, Pique, Umtiti; Rakitic, De Jong, Riqui Puig; C.Perez, Dembele, Griezmann.
Arsenal: Leno; Maitland-Niles, Monreal, Chambers, Sokratis; Xhaka, Willock; Mkhitaryan, Ozil, Nelson; Aubameyang.